Meriah, Halal Bil Halal Kec. Sanden

Selasa Legi, 5 Agustus 2014 08:58 WIB ∼ 994

Hari pertama paska liburan dan cuti bersama Hari Raya Idhul Fitri 1435 H, PNS Kecamatan Sanden dan dinas instansi serta lurah dan pamong desa mengadakan halal bil halal di Pendopo Kecamatan Sanden. Selain ikrar syawalan, dalam acara tersebut juga diisi sambutan Camat Sanden, Drs. Fatoni. Dalam sambutannya, Fatoni mengatakan bahwa selama bulan Romadhon dan Idhul Firi situasi dan kondisi di Kecamatan Sanden cukup kondusif. Selain itu juga terjadi peningkatan kunjungan wisatawan ke obyek wisata yang berada di Sanden. “ Kunjungan wisatawan ke Pantai Gua Cemara dan pantai lainnya meningkat, baik dari wisatawanlokal maupun luar daerah. Hal ini tentu kita syukuri karena akan membawa dampak yang positif bagi peningkatan kejehateraan masyarakat dan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Bantul”, kata Fatoni. Fatoni juga mengatakan, dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan RI tahun ini, di Kecamatan Sanden akan diadakan Sanden Fair. Kegiatan tersebut akan menampil berbagai potensi unggulan Sanden, baik produk-produk pertanian, industry, kerajinan, maupun kekayaan seni budaya.

Puskesmas
di Kapanewon Sanden

Puskesmas Sanden

Puskesmas Sanden

Pucanganom, Murtigading, Sanden, Bantul
(0274) 6464295, 7466886

Komando Rayon Militer Sanden

Koramil / Komando Rayon Militer Sanden

Pucanganom, Murtigading, Sanden, Bantul

Kepolisian Sektor Sanden

Polsek / Kepolisian Sektor Sanden

Jl. Kalimundu Km 1.5 Sanden, Bantul
(0274) 7101510

Kantor Urusan Agama Sanden

KUA / Kantor Urusan Agama Sanden

Pucanganom, Murtigading, Sanden, Bantul
(0274) 7491435