Kamis (27/8/2020) kegiatan apel pagi Karyawan-Karyawati Kecamatan Sanden. Apel ini dengan mematuhi protokol kesehatan yaitu memakai masker dan jaga jarak. Apel pagi ini dipimpin oleh Sekcam Sanden Dra. Retna Wukirwidiasih, M.AP. Apel diikuti oleh seluruh Karyawan-Karyawati Kecamatan Sanden. Apel ini dimulai pukul 07.30 WIB. Kegiatan apel ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap pagi di Kecamatan Sanden. Dalam apel ini, Sekcam Sanden menyampaikan kegiatan yang akan dilaksanakan pada hari ini serta menyampaikan beberapa informasi penting dan mengingatkan selalu menerapkan protokol kesehatan yaitu dengan cuci tangan, menggunakan masker, dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat. #adm