Jawatan Kemakmuran Kapanewon Sanden mewakili Panewu Sanden mengikuti verifikasi proposal calon lokasi KBPM tahun anggaran 2021, Selasa (29/12/2020). Kegiatan ini bertempat di Aula Dinas PPKBPMD Kabupaten Bantul. Dalam hal ini kegiatan Karya Bakti Pemberdayaan Masyarakat (KBPM) yang merupakan turunan kegiatan TMMD tahun 2021 Kapanewon Sanden mendapat alokasi 1 kegiatan yaitu di Dusun Sanden Kalurahan Murtigading Kapanewon Sanden dengan kegiatan corblok jalan sebesar Rp. 20.000.000,-. #d3w1